Jumat, 22 Mei 2020

Surat Untuk Mas Menteri


Kepada :
Yth.  Mas Menteri
Bapak Nadim Makarim
Yang selalu mensupport  munculnya inovasi – inovasi baru dalam pendidikan sehingga semua setiap insan pendidikan dapat merasakan kemerdekaan dalam belajar dan mengajar.
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Mas Menteri yang kami hormati, masa pandemi  Covid 19 ini, menjadi pengalaman yang luar biasa berkesan, terutama bagi seotang guru dari peserta didik dari generasi manapun. Karena kondisi ini menuntut seorang guru harus belajar lebih keras untuk dapat menjalankan perannya sebaik – baiknya sebagai guru dan pendidik. Kondisi ini memaksa guru untuk tidak mempunyai pilihan lain selain mengikuti perkembangan dunia digital, perkembangan IT, mempelajari berbagai aplikasi yang mampu menunjang dalam proses belajar mengajar jarak jauh. Usia tidak menjadi alasan untuk berhenti belajar, perbedaan generasi antara pendidik dan peserta didik menuntut seorang guru mau tidak mau harus try and error, belajar mengaplikasikan sekaligus memperbaikinya dan melakukan inovasi dalam proses belajar jarak jauh. Berbagai seminar online dalam peningkatan kapasitas kelimuan, berbagai tutorial yang disampaikan secara langsung oleh pemateri, bahkan secara mandiri kita menonton tutorial terkait aplikasi yang bisa dimanfaatkan dalam proses belajar mengajar jarak jauh. Belajar dan mempraktekkan, Belajar dan berbagi. Semua dilakukan atas nama cinta dan dalam rangka cinta kepada generasi penerus bangsa yang suatu saat akan melanjutkan estafet kepemimpinan bangsa. Semua di lakukan sebagai bentuk kecintaan terhadap negeri dengan memaksimalkan peran kita di manapun kita berada. Moment ini juga mejadi sarana berbagi ide dan pengalaman dengan rekan kerja, sebagai upaya memaksimalkan proses belajar, sehingga bersama kita bisa dan maksimal dalam proses belajar jarak jauh.
Mas Menteri yang kami hormati, Belajar jarak jauh juga mengajari kita untuk semakin mengenal peserta didik, latar ekonomi keluarga,sehingga kita mampu mengemas proses belajar dengan lebih fleksibel, untuk memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk tetap belajar dan bertanggung jawab terhadap tugas yang diberikan. Ramadan selalu istimewa dan menjadi sebuah energi positif untuk terus belajar dan berbagi memberikan yang terbaik kepada orang lain. Melangitkan setiap yang kita lakukan dalam rangka ibadah,melakukan pekerjaan dunia yang berorientasi akhirat. Semoga Idul Fitri kita semua kembali suci karena semua dosa telah tergantikan dengan amal amal kebaikan di bulan ramadan. Menjadi pribadi yang energik, dan menjadikan pekerjaan adalah pengabdian dan berorientas ibadah. Aamiin.
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

CIRI -CIRI VISI

                   Ciri-ciri Visi yang efektif   menurut Nanus (1992) adalah sebagai berikut: 1)       Visi menghubungkan keadaan saat ini...